MetroIKN, Berau – Saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau sedang menggelar Festival Maratua Jazz Dive and Fiesta (MJDF) tahun 2024, acara ini berlangsung sejak tanggal 22 Oktober hingga 26 Oktober 2024.
Terkait Event tahunan ini, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Berau, Sa’ga mengatakan jika promosi jangan hanya di daerah. Namun harapannya bisa dikenal lebih luas hingga mancanegara.
“Kegiatan ini tentu diharapkan bisa menarik kunjungan wisatawan mancanegara agar promosi lebih meluas,” ungkapnya kepada awak media.
Sa’ga menambahkan, ia pernah bertemu dengan penggagas event Maratua Jazz tersebut. Ia berharap kegiatan ini bisa lebih dikembangkan lagi dan ia siap mendukung kegiatan yang sudah masuk kalender wisata ini.
“Jelas harapan kita bisa dikenal secara internasional, dan semoga panitia bisa mengembangkan terus event ini agar ada yang berbeda di setiap tahunnya,” katanya.
Saga menambahkan, event seperti ini ke depannya bisa juga dibuat di sejumlah tempat wisata lainnya. Hal ini jelas untuk meningkatkan kunjungan dan promosi pariwisata.
“Pariwisata kita banyak, harapan kita ke depan semua pariwisata kita bisa dikenal baik nasional maupun internasional dan mereka juga berkunjung langsung ke Kabupaten Berau,” pungkasnya. (adv)