Dirayu Sejumlah Figur Calon Wawali, Siapa Pendamping Andi Harun di Pilkada?

metroikn, Samarinda – Ketua DPD Partai Gerindra Kaltim, Andi Harun, menjadi sosok terkuat pada Pilkada Kota Samarinda 2024-2029. Namun, sampai saat ini belum menetapkan sosok pendamping.

Pertanyaan publik mengenai siapa bakal calon Wakil Wali Kota yang mendampingi suksesi Andi Harun kembali dibahas dalam Diskusi Politik Pilkada Samarinda 2024 – 2029 pada Minggu (23/6/2024). Ketua Tim Wali Kota untuk Akselerasi Pembangunan (TWAP) Syafaruddin, Anggota DPRD Kaltim, Saefuddin Zuhri, Sekretaris DPRD Samarinda, Agus Tri Susanto, dan CEO Cahaya Fajar Kaltim, Daniel Mahendra Yuniar hadir dalam diskusi tersebut.

Syafaruddin mengakui dasar dirinya mengikuti kontestasi Pilwali tahun ini sebagai ibadah.

“Jika ibadah menjadi sandaran, akan menjadi fundamental. Dalam konteks pengabdian, peran sosial ke masyarakat untuk membangun daerah. Kita diawali dengan niat yang baik dan langkah ibadah,” paparnya.

Sedangkan Saefuddin Zuhri, mengaku memiliki niat yang tulus dan ikhlas untuk memajukan Kota Samarinda bersama Andi Harun. Ia terpacu untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Wali Kota setelah melihat keberhasilan Andi Harun selaku Wali Kota Samarinda saat ini.

“Saya kira kita ingin sebagai wakil wali kota, program yang sudah ada dan sudah dijalankan tentunya belum tuntas semua. Maka dari itu, wakil wali kota memberikan masukan kepada beliau dan kita harus bersama membangun Kota Samarinda lebih baik lagi,” timpal Zuhri.

Daniel yang latar belakang pebisnis, menyampaikan keinginan membantu Andi Harun dalam meningkatkan pendapatan daerah. Ia optimis memiliki kapasitas tersebut berbekal ilmu dan pengalamannya.

Ia menilai potensi kota Samarinda memiliki daya tarik tersendiri. Orang-orang yang datang ke kota ini memberikan ragam dinamika. Suksesi kepemimpinan ke depan membuka ruang penanaman modal yang lebih luas.

“Ingin sekali mungkin berjodoh mendampingi beliau, mendelegasikan akselerator pembangunan Samarinda untuk keluar menarik orang-orang yang orientasinya adalah profit,” ucapnya.

Keempat bakal calon wawali ini berdialog dengan akrab dan memaparkan berbagai ide dan gagasan apabila terpilih untuk mendampingi Andi Harun. Berbagai topik dibahas, seperti Ketahanan Pangan, program wali kota yang perlu dievaluasi dan persoalan sosial.