Safari Ramadan di Sungai Dama, Andi Harun Ungkap Progres Proyek Terowongan

Wali Kota Samarinda Bocorkan Rencana Perbaikan Jalan di Berbagai Titik

metroikn, Samarinda – Wali Kota Samarinda, Andi Harun, menggaransi terowongan Gunung Mangga bisa diresmikan pada November tahun ini.

Hal tersebut disampaikan Andi Harun saat melakukan Safari Ramadan di masjid Asy-Syifa di jalan Kakap, kelurahan Sungai Dama, Samarinda, Selasa (26/3/2024).

Pada kesempatan itu, Wali Kota juga menyoroti kondisi jalan di wilayah tersebut. Akses jalan yang memadai tidak hanya penting untuk wilayah pusat kota, tapi juga di dalam dan pinggiran.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda tahun ini akan memperbaiki sejumlah ruas jalan.

“Proses tender sedang berjalan, kami berharap pelaksanaannya setelah lebaran,” kata Andi Harun.

Safari Ramadan kali ini tak luput dimanfaatkan Wali Kota untuk menampung keluhan dan aspirasi masyarakat. Katanya, perbaikan infrastruktur dan tata kelola kota akan terus dilakukan agar menjadi tempat nyaman bagi warga serta tamu yang berkunjung.

Andi Harun menyampaikan apresiasi atas dedikasi warganya untuk bersama membangun kota. Terutama melalui kegiatan gotong-royong yang digalakkan oleh Pemkot Samarinda.

Dalam Safari Ramadan, Wali Kota didampingi unsur Forum Komunikasi Pemerintah Daerah (Forkopimda). Agenda Pemkot ini juga dihadiri Kepala Bapperida, Ketua TWAP, Kepala Bagian Kesra Pemkot Samarinda, Camat Samarinda Ilir, Lurah se-kecamatan Samarinda Ilir, serta warga sekitar masjid Asy-Syifa.

Bersamaan dengan momentum bulan suci, Wali Kota mengingatkan warga supaya terus menjaga persaudaraan dan keimanan dalam hati. Bersyukur atas segala rezeki yang diberikan oleh Allah.

“Indikator takwa adalah takut kepada Allah, beribadah sesuai tuntunan syariah, dan ridho atas segala rezeki yang diberikan,” pesannya