Aktivitas Padat, Polsek Kawasan Pelabuhan Samarinda Tingkatkan Pengamanan di Sungai Mahakam

Samarinda8 Dilihat

metroikn, SAMARINDA – Polsek Kawasan Pelabuhan Samarinda memperketat pengamanan di sepanjang Sungai Mahakam dan kawasan pelabuhan guna menjaga keamanan serta keselamatan aktivitas transportasi air yang terus meningkat.

Kapolsek Kawasan Pelabuhan Samarinda Kompol Yusuf mengatakan Sungai Mahakam merupakan jalur transportasi vital yang harus diawasi secara berkelanjutan. Padatnya lalu lintas kapal dan aktivitas bongkar muat menjadi perhatian utama kepolisian.

“Aktivitas di Sungai Mahakam cukup padat, sehingga pengamanan perlu dilakukan secara konsisten agar tidak terjadi gangguan kamtibmas maupun kecelakaan pelayaran,” ujarnya.

Pengamanan dilakukan melalui peningkatan patroli perairan, pengawasan aktivitas kapal, serta penertiban di kawasan dermaga dan area bongkar muat. Langkah ini juga didukung dengan koordinasi bersama Distrik Navigasi Tipe A Kelas I Samarinda dalam pengawasan teknis pelayaran.

Menurut Kompol Yusuf, koordinasi lintas instansi menjadi kunci agar pengamanan dapat berjalan efektif dan terintegrasi. Pertukaran informasi lapangan dinilai penting untuk mendeteksi potensi gangguan sejak dini sekaligus memastikan kepatuhan terhadap aturan pelayaran.

“Kami mendorong patroli terpadu dan pengawasan bersama agar keselamatan pelayaran dan keamanan perairan dapat berjalan seiring,” katanya.

Melalui upaya tersebut, Polsek Kawasan Pelabuhan Samarinda menegaskan komitmennya dalam menjaga situasi perairan Sungai Mahakam dan kawasan pelabuhan tetap aman dan tertib, sekaligus mendukung kelancaran transportasi air dan aktivitas perekonomian masyarakat.